Insannews.co.id – Sebuah pepatah rejeki tak akan pernah tertukar seorang anak penjual gorengan tahu isi di kabupaten Pinrang berhasil lolos IPDN.
Sari Apriliawati berjuang mengapai cita – cita ,setalah dua kali tidak lolos memdaftar polwan kini berhasil lolos Di IPDN dengan usaha sendiri.
Anak lulusan SMA 1 Pinrang ini merupakan anak seorang ayah penjual tahu isi di depan pasar sentral kabupaten Pinrang,yang beralamat jalan cempak kota Pinrang.
Sari anak pertama dari lima bersaudara kerapa kali juga membantu ayahnya berjualan gorengan tahu isi mulai sore hingga malam hari.
Orang tuanya Sahid dan Ibu Sitti merasa bangga bercampur haru anaknya berhasil lolos IPDN ini dengan usaha sendiri saat di hubungi via seluler kamis ,31/10/19 yang kini berada di IPDN jatinangor Bandung mendampingi anaknya. (Fauzan)